Sistem Penjaminan Mutu Internal (Internal Quality Assurance System) Akbid Nusindo merupakan suatu upaya secara terus menerus, berkesinambungan dan terstruktur untuk tercapaimya tujuan penjaminan mutu melalui kegiatan penjaminan mutu yang dijalankan secara internal oleh perguruan tinggi, akan dikontrol dan diaudit melalui kegiatan akreditasi yang dijalankan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) atas mutu institusi dan/atau oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes) atas mutu program studi serta sertifikasi ISO atau lembaga lain secara eksternal.
EVALUASI STANDAR SPMI
“Mutu sebagai Budaya Akbid Nusindo” sejalan dengan Visi yaitu “Menjadi Pendidikan Kebidanan Yang Mandiri dan Berdaya Saing Dalam Rangka Meningkatkan Derajat Kesehatan Ibu dan Anak Tingkat Nasional Tahun 2024” Dengan menjadikan Mutu melalui SPMI yang harus difahami dan dilaksanakan oleh seluruh sivitas Akbid Nusindo untuk tercapainya visi tersebut. https://lpm-akbidnusindo.blogspot.com/